Brotherhood News - Ketua Rukun Tetangga (RT) 03 Bantulan, Sidoarum, Kapanewon Godean, Kabupaten Sleman, Nur Salim, meminta maaf atas informasi yang disampaikannya mengenai keterlambatan driver ShopeeFood dalam mengantarkan kopi pesanan dari seorang pelanggan berinisial T.
Keterlambatan tersebut memicu cekcok antara pelanggan dan driver. Nur Salim sebelumnya menyampaikan bahwa T memesan kopi melalui aplikasi pada pukul 18.00 WIB dan pesanan tersebut tiba pada pukul 21.30 WIB.
Shopee COD & Gratis Ongkir :
Namun, ia mengakui bahwa informasi tersebut ternyata salah. "Dengan tulus hati minta maaf bahwa informasi saya terkait pengiriman order dari ShopeeFood, itu ternyata salah," ujar Nur Salim melalui chat WhatsApp (WA) pada Minggu (6/07/2025).
Ia menjelaskan bahwa informasi yang diterimanya memang simpang siur, sehingga terjadi kesalahan dalam penyampaian. "Karena ada info yang mengatakan satu jam keterlambatan, ada yang menyatakan lima menit," tuturnya. Insiden antara pelanggan dan driver ShopeeFood terjadi di Bantulan, Sidoarum, Kapanewon Godean, Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta, pada 3 Juli 2025.
Shopee COD & Gratis Ongkir :
Pelanggan merasa kesal karena keterlambatan pengantaran pesanan. Buntut dari insiden tersebut, pada 5 Juli 2025, sekelompok driver mendatangi rumah pelanggan di Bantulan. Head of Business Development ShopeeFood Indonesia, Rizkyandi Ramadhan, memberikan penjelasan terkait insiden tersebut.
Ia menyatakan bahwa pihaknya telah melakukan pengecekan di sistem terkait informasi keterlambatan pengiriman pesanan. "Berdasarkan hasil pengecekan sistem, tercatat keterlambatan maksimal 8 menit," ujar Rizkyandi dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Minggu (6/07/2025).
Shopee COD & Gratis Ongkir :
Ia menjelaskan bahwa keterlambatan tersebut disebabkan oleh kendala lalu lintas. Rizkyandi menyayangkan insiden yang menimpa mitra pengemudi pada 3 Juli 2025 dan juga peristiwa yang terjadi sebagai dampak dari insiden tersebut. "ShopeeFood sangat menyayangkan dan prihatin atas insiden yang menimpa mitra pengemudi kami di Yogyakarta pada 3 Juli 2025," ucapnya.
Rizkyandi menambahkan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan Polresta Sleman untuk memberikan dukungan yang diperlukan selama proses penyelidikan. "Kami juga memastikan mitra pengemudi yang terdampak mendapatkan penanganan dan pendampingan yang diperlukan," ungkapnya.
Shopee COD & Gratis Ongkir :
ShopeeFood menentang segala bentuk kekerasan dan berkomitmen untuk menjaga keamanan serta kenyamanan semua pihak dalam ekosistem ShopeeFood, baik mitra pengemudi maupun pelanggan. "Kami mengimbau kepada seluruh pihak untuk tidak terprovokasi, menjaga situasi tetap kondusif, dan menghormati proses hukum yang sedang berjalan," tutup Rizkyandi.
Sumber : Kompas