Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) pusat, DR. Haabib Muhammad Rizieq Syihab mengunjungi Gayo Kabupaten Aceh Tengah, selasa (14/04/15) sore. 
 
Rombongan Habib Rizieq tiba di Takengon sekira pukul 17.30 waktu setempat dan langsung menuju Pendopo Bupati Aceh Tengah

Setibanya dipendopo, Habib Rizieq disambut oleh Bupati Aceh Tengah, Ir. H. Nasaruddin, MM, Kapolres Aceh Tengah AKBP. Dodi Rahmawan, dan Dandim 0106 Aceh Tengah Letkol Arm Ferry Ismail

Kabag Humas Aceh Tengah, Mustafa Kamal mengatakan kunjungan Habib Rizieq ke Tanoh Gayo serangkaian dengan undangan Pengurus Wilayah FPI Aceh Tengah untuk memberi Tausyiah pada Tabligh Akbar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dipusatkan di Lapangan sepakbola Arul Kumer Kecamatan Silih Nara

Dikatakan Mustafa, usai dijamu makan malam dan menunaikan shalat Magrib dan Isya di pendopo bupati, rombongan langsung menuju lokasi acara yang sudah dipadati oleh ribuan warga Kecamatan Silih Nara dan sekitarnya

“Bupati memberi sambutan baik atas kunjungan Habib, dan turut memberikan gambaran pelaksanaan syari’at Islam di Kabupaten Aceh Tengah,” ujar Mustafa

Kunjungan Habib Rizieq ke Gayo adalah yang pertama kalinya, dan bersama dengan rombongan bermalam di dayah Darul Falah, sebelum melanjutkan perjalanan kembali ke Jakarta esok harinya.(MK)