Front Pembela Islam (FPI) sangat peduli dengan masyarakat yang sedang dilanda bencana. Imam besar FPI, Habib Muhammad Rizieq Syihab selalu mengingatkan kepada seluruh anggotanya untuk segera membantu korban bencana dimanapun berada. Instruksi tersebut beliau sampaikan lagi pada saat maulid Nabi Muhammad Saw pada Senin (13/1/2014) lalu.

"Saya selaku Imam Besar FPI menyerukan ke seluruh laskar di wilayah yang terkena bencana. Segera buka posko kemanusiaan, buka dapur umum, buka MCK-MCK, siapkan genset untuk lampu penerangan, siapkan mesin air untuk masyarakat, buka klinik-klinik pengobatan gratis, kumpulkan dana dari mana saja yang halal toyiban. Wajib kita peduli kepada saudara kita yang sedang kesusahan," pesan Habib Rizieq.

"Kita tidak butuh publikasi, kita tidak butuh televisi, kita tidak butuh konfrensi pers. Yang penting kerjakan dengan ikhlas, bantu orang susah, Insyallah Allah akan memudahkan segala urusan kita," tambahnya.

Selain itu, dalam acara maulid di markas FPI tersebut, Habib Rizieq juga memberikan penghargaan kepada Habib Selon selaku ketua FPI Jakarta, karena sejak beberapa waktu lalu sudah membuka posko kemanusiaan di beberapa wilayah di Jakarta untuk membantu korban banjir.

"Jadi kita tidak butuh, masuk TV atau tidak masuk TV itu bukan tujuan kita. Kita mencari ridho Allah, kita mencari ridho Allah. Jangan biarkan saudara kita kesusahan. Jika wilayah anda mengalami bencana wajib untuk buka posko kemanusiaan, bantu apa yang bisa kita bantu," tegas Habib Rizieq.