Hari ini Senen 9 Desember 2013 Pengurusan DPD, DPW, DPC Front Pembela Islam di seluruh Indonesia serentak melakukan aksi turun jalan untuk menuntut para koruptor yang memakan uang rakyat agar di hukum mati, karena negara ini sudah dalam keadaan sekarat akibat para koruptor yang merampok uang negara.

Di jakarta ratusan Laskar FPI mendatangi gedung KPK di jl. Rasuna Syahid kuningan, FPI Surabaya aksi dilakukan di depan Kejaksaan Tinggi Jatim Jl. A Yani Surabaya, FPI Jabar di Depan Gedung Sate Bandung, FPI JAMBI melakukan aksi di Simpang Bank Indonesia (BI) Telanaipura.

Dalam aksi tersebut, FPI meminta agar Kota Jambi bebas dari korupsi, serta pengunjuk rasa mengatakan bahwa hukuman mati layak untuk para koruptor.

Selain itu dalam orasinya, pendemo meminta agar kasus korupsi di Provinsi Jambi diusut tuntas hingga ke akar-akarnya. Aksi demo tersebut dijaga ketat sejumlah anggota Polresta Jambi.

Setelah melakukan aksi di Simpang BI, Front Pembela Islam (FPI) Senin (09/12) berjalan kaki menuju Kejaksaan Tinggi Jambi yang berada di kawasan Jalan Ahmad Yani Telanaipura untuk melakukan unjuk rasa serupa.

Dalam aksi di Kejati, massa FPI meminta agar pihak Kejati mengusut tuntas kasus korupsi di Provinsi Jambi ini.

Selain itu FPI Jambi mendesak agar pihak Kejati bekerja sesuai amanah, tidak melakukan korupsi, serta meminta agar koruptor dihukum mati. Aksi massa yang dilakukan FPI berjalan lancar dan tertib.