Ketua Umum FPI "Pemerintah harus mengkaji ulang keberadaaan Myanmar di ASEAN, buat apa Indonesia menerima Myanmar yang telah melakukan kejahatan kemanusiaan terhadap muslim Rohingya"

"Dan pemerintah juga harus mengusir duta besar Myanmar di Indonesia dan sebaliknya juga menarik duta besar Indonesia di Myanmar, karena mereka tidak berguna menjaga kemanusiaan dari kejahatan," tambah Kiyai Shabri Lubis (Ketua Umum FPI).

Selain mengadakan aksi unjuk rasa mendatangi kedubes Miyanmar, Ketua Umum FPI juga mengintruksikan agar Laskar FPI di seluruh indonesia mengalang dana untuk membantu imigran Rohingya yang saat ini berada di Aceh.

“Saat ini ada lima titik di wilayah Aceh yang perlu mendapat perhatian, seperti kebutuhan MCK dan air bersih, termasuk untuk berwudhu, Ketum FPI ini mengaku kagum pada masyarakat Aceh yang telah membantu pengungsi Muslim Rohingya dengan semangat ukhuwah Islamiyah“

Ketua Umum FPI Kiyai Sobri Lubis menyerukan agar Laskar FPI diseluruh Indonesia bisa melakukan penggalangan dana scara maksimal, terutama besok hari Jum'at maka di setiap masjid di upayakan ada Laskar FPI yang melakukan penggalangan dana dari umat Islam untuk muslim Rohingya.

Dulu Presiden Soeharto pun membantu muslim Bosnia yang dibantai Serbia dengan mendirikan masjid disana. Ini bukti kepedulian Soeharto terhadap aspirasi umat Islam Indonesia terhadap saudara-saudara muslim yang terzalimi.

“Pemerintah Indonesia saat ini harus lebih peduli terhadap penderitaan muslim Rohingya di Myanmar dan di tempat tempat pengungsi,” kata Sobri.